ABOUT ME

JOHANES ANGGORO

Seorang laki-laki beruntung yang dilahirkan pada bulan September ceria. Seperti judul lagu. Sesekali melakukan perjalanan untuk mengusir jenuh dan penat ketika bekerja sepanjang pekan.

RUANG SORE adalah sebuah ruang yang diciptakannya untuk merangkum remah-remah perjalanan ketika melangkah ke berbagai sudut kota. Yang sebenarnya tak cukup sering dilakukannya, hanya sesekali. Hingga pada akhirnya sadar bahwa memori di otaknya tak cukup untuk mengingat apa yang telah dilaluinya

RUANG SORE terdiri dari dua kata. Ruang dan Sore. Ruang bisa berarti suatu tempat atau wadah. Sedangkan Sore itu sendiri diambil dari waktu dia dilahirkan. Sore juga adalah sepenggal waktu kesukaannya, dimana angin yang berhembus pelan pada sore hari adalah obat yang cukup ampuh untuk meredam panasnya hari. Sebelum mentari kembali ke peraduannya, lalu saatnya merebahkan raga.

Terimakasih sudah berkunjung ke ruang sederhana ini. Untuk info lebih lanjut bisa menghubungi melalui:

Email : johanes.gie@gmail.com




Salam Sore :)

Baca Juga

Menyusuri Jejak Oei Tiong Ham, Raja Gula dari Semarang

Bersekutu dengan KM Kelimutu

Jelajah Kampung Kauman Semarang